Paket Wisata Jogja Museum, kunjungan museum biasanya dimasukkan dalam agenda wisata edukasi yang diadakan oleh sekolah. Mulai dari Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas masih sangat relevan untuk mengunjungi museum. Kegiatan ini sangat dianjurkan oleh pemerintah dan Dinas Pendidikan untuk mengenang jasa – jasa pahlawan. Serta melestarikan budaya Indonesia yang kini sudah mulai memudar. Pemerintah bahkan mewajibkan setiap sekolah untuk mengadakan program Visit Museum atau mengunjungi museum. Untuk itu kita akan memberikan beberapa rekomendasi museum di Jogja untuk kegiatan kunjungan study trip pelajar. Hal tersebut bertujuan sebagai inspirasi agar teman – teman mempunyai gambaran museum yang akan dikunjungi ketika mengambil paket wisata Jogja. Selain itu, kami juga menyediakan Paket Wisata Jogja Malang 2 Hari 1 Malam.
Rekomendasi 9 Paket Wisata Jogja Museum Cocok untuk Study Tour Siswa
1. Museum Keraton Ngayogyakarta
Museum ini terletak berdekatan dengan kawasan Malioboro juga alun – alun utara Jogjakarta. memiliki nuansa budaya Jawa dengan daya tarik utama Kraton Kasultanan Ngayogyakarta Hadiningrat. Disini kalian dapat melihat peninggalan raja – raja yogyakarta melalui koleksi Kristal, kereta, kain batik, gamelan pusaka hingga koleksi pribadi Sri Sultan Hamengkubuana IX. Buka dari setiap hari dari jam 08.00 WIB hingga 13.00 WIB. Destinasi Kraton ini merupakan obyek wisata Jogja yang tidak ketinggalan untuk rombongan dikunjungi pelajar yang berwisata di Jogja.
2. Museum Ullen Sentalu
Museum Ullen Sentalu merupakan salah satu museum terbaik di Indonesia. Ullen sentalu menyuguhkan peninggalan budaya dan Kerajaan Mataram lama. Museum ini terletak di lereng Gunung Merapi, tepatnya di Kaliurang Barat, Pakembinangun, Pakem, Sleman. Memiliki 4 beberapa ruangan diantaranya Ruang Seni dan Gamelan, Ruang Pamer, Ruang Sasana Sekar Buwana, dan Koridor Letja Randa. Ketika memasuki kawasan museum ini anda harus mematuhi peraturan yang ada seperti dibagian tertentu ada larangan memotret atau mengambil gambar. Jika melanggar larangan tersebut maka akibatnya akan ditanggung anda sendiri. Tidak hanya rombongan sekolah, rombongan perusahaan dalam company gathering trip Jogja pun banyak yang mengunjungi museum ini.
Harga Tiket dan Parkir Museum Ullen Sentalu
Harga tiket Museum Ullen Sentalu memang cukup mahal jika dibandingkan dengan harga tiket museum lainnya di Yogyakarta. Meski begitu harga yang cukup mahal ini sebanding dengan pengalaman dan pelayanan yang didapatkan. Selain itu, harga tiket antara pengunjung domestic dan mancanegara juga berbeda. Nah, lebih jelasnya berikut ini rincian harga tiket Wisata Jogja Ullen Sentalu.
Wisatawan domestic
Dewasa : Rp. 40.000
Anak-anak : Rp. 20.000 (usia 5 sampai dengan 16 tahun)
Wisatawan mancanegara
Dewasa : Rp. 60.000
Anak-anak : Rp. 40.000 (usia 5 sampai dengan 16 tahun)
Untuk harga tiket parkir, Wisata Jogja Ullen Sentanu menggratiskannya alias tidak dipungut biaya dan parkir ini hanya diberlakukan ketika jam operasional museum. Dan sebagai catatan, managemen museum disini tidak akan bertanggung jawab jika ada kerusakan atau kehilangan terhadap barang yang tertinggal di mobil.
Fasilitas Museum Ullen Sentanu
Untuk memanjakan pengunjungnya, managemen museum agaknya menyiapkan beragam fasilitas pendukung yang sangat lengkap antara lain:
Pemandu wisata (tidak perlu membayar karena sudah termasuk dalam harga tiket)
Setiap koleksi museum dilengkapi dengan papan informasi lengkap
Denah komplek museum
Restoran
Toilet
3. Museum Gunung Merapi ( MGM )
Museum gunung merapi adalah salah satu yang dijadikan sebagai sarana pendidikan kegunungapian yang bersifat rekreatif dan edukatif. Serta memberikan berbagai tujuan untuk memberikan wawasan tentang aspek ilmiah, maupun sosial – budaya. Museum ini menyediakan banyak pameran gambar mengenai gunung berapi juga miniaturnya yang sedang mengeluarkan api dan asap. Museum ini diresmikan oleh mentri energi dan sumber daya mineral pada tahun 2009. Bertempat di Jalan Boyong, dusun Banteng, Hargobinangun, Pakem, Sleman. Kalian yang berencana mengadakan study trip Jogja bisa menjadikan museum ini sebagai destinasi wisata.
4. Museum Benteng Vredeburg
Museum ini terletak disepanjang Jalan Malioboro dan berada didepan gedung Agung dan Kraton Kesultanan Yogyakarta. Tempat ini dulunya dikelilingi oleh sebuah parit dan menara pengawas disetiap sudutnya. Memiliki empat diaroma yang berisi peninggalan – peninggalan sejarah pada masa penjajahan Belanda. Di salah satu diaroma ada sebuah ruangan yang digunakan untuk pemutaran film masa perjuangan melawan penjajah. Museum ini dibuka dari hari selasa hingga jumat pada pukul 07.30 hingga 16.00 WIB. Pada hari senin dan hari libur nasional museum ini akan ditutup.
5. Museum Affandi
Museum Affadi terkenal di dunia sebagai salah satu galeri seni karya sang maestro. Salah satu pusat pariwisata dengan luas 3.500 meter persegi ini memamerkan 300-an karya dari sekitar 4000 karya Affandi. Museum ini terbagi menjadi tiga galeri, studio, café, restoran dan beberapa bangunan. Museum ini terletak tidak jauh dari Bandara Internasional Adisucipto yaitu Jalan Laksda Adisucipto No.167 Yogyakarta tepatnya didekat sungai gajah wong. Buka dari hari senin hingga sabtu mulai pukul 09.00 WIB hingga 16.00 WIB tetapi setiap hari senin pertama setiap bulannya dan hari libur nasional museum ini akan tutup. Jika kalian sedang merencanakan paket wisata keluarga ke Jogja pun tempat ini juga sangat cocok buat dikunjungi.
6. Museum Sonobudoyo
Museum yang terletak di Jalan Trikora No.9 Yogyakarta tersebut merupakan museum sejarah dan kebudayaan Jawa. Termasuk bangunan yang khas dengan nuansa klasiknya. Ditempat ini bisa melihat pertunjukan seni sendratari Ramayana dan pertunjukan wayang kulit. Museum ini juga menyimpan buku – buku kuno tentang budaya Jawa. Sonobudoyo termasuk museum terlengkap kedua setelah museum utama di Jakarta. Jam buka museum ini berbeda – beda yakni pada hari selasa – kamis ( dari pukul 08.00 sampai 13.00 ), hari jumat ( 08.00 – 11.00 ) dan hari sabtu ( 08.00 – 12.00 ) pada hari senin dan minggu juga hari libur nasional museum ini akan ditutup.
7. Museum Sasmitaloka Jendral Sudirman
Museum ini merupakan salah satu tempat untuk ajang memperingati pahlawan Indonesia yang berjuang membela negara yaitu Panglima Besar Jendral Sudirman. Berada di Jalan Bintaran Wetan No.3 Pakualaman, Yogyakarta ini memiliki bentuk bangunan limasan dengan dilengkapi dengan pendapa, bangunan utama, dan sayap di sisi kanan dan kiri. Museum dengan 599 koleksi yang terdiri atas senjata, perabot rumah tangga, kendaraan, pakaian, tandu serta masih banyak yang lainnya dipamerkan kedalam 14 ruangan yang tetap. Museum buka dari hari senin hingga jumat pada pukul 08.00 WIB sampai 17.00 WIB.
8. Museum Batik Yogyakarta
Museum Batik Yogyakarta adalah museum batik pertama di yogya yang didirikan atas prakarsa Hadi Nugroho, pemilik museum. Terletak di Jalan Dr. Sutomo No. 13 A Yogyakarta ini sangat lengkap isinya. Berbagai jenis batik dari berbagai daerah di Indonesia akan dipamerkan di museum tersebut seperti batik pekalongan, batik cilacap, batik ngayogyakarta, dan masih banyak lagi. Selain kain batik yang dipamerkan, museum ini juga memperlihatkan karya sulaman tangan ibu Sukaningsih dengan ukuran 90 X 400 cm ini mendapatkan piagam penghargaan dari MURI sebagai sulaman terbesar. Tempat ini juga menyediakan workshop membatik untuk pengunjung yang ingin mempraktikan membatik. Buka setiap hari kecuali hari minggu dan libur nasional, dari jam 09.00 – 15.00 WIB.
9. Museum De Mata 3D
Museum De Mata 3D dibuka sudah 5 tahun yang lalu yaitu pada tahun 2013. Pada waktu pembukaan tempat ini masih sepi hanya beberapa wisatawan saja yang datang namun, pada tahun 2014 pihak wisata melakukan promosi wisata besar-besaran sehingga mampu menarik wisatawan dalam jumlah yang sangat banyak. Luas area wisata museum De Mata 3D yaitu sekitar 1600 m2. Pada bagian dalamnya yang luas terdapat berbagai macam karya Petrus Kusuma. Bangunan museum didesain seperti labirin yang luas, sehingga para wisatawan bisa menjelajahi labirin tersebut. Saat berjalan menjelajahi labirin Kamu pasti tidak akan merasa capek, karena selama perjalanan dapat melihat berbagai macam lukisan 3D yang bagus. Lukisan yang dipamerkan tidak hanya satu saja, bahkan diberbagai sudut museum dipenuhi dengan lukisan 3D yang sangat mengagumkan sekali.
Harga Tiket Masuk Wisata Jogja Museum De Mata 3D
Harga tiket masuk yang ditawarkan oleh museum De Mata 3D kepada para pengunjungnya yaitu Rp. 30.000 (happy hour pukul 10.00 – 14.00), weekday Rp. 40.000 (pukul 15.00-22.00) dan weekend Rp. 50.000.
Kamu bisa menikmati seluruh kegiatan yang mengasyikkan dalam museum. Hanya dengan membayar tiket masuk saja, Kamu bisa sepuasnya mengambil foto dengan berbagai macam lukisan 3D. Menarik sekali bukan? Liburan ke museum De Mata 3D sekarang bisa juga dengan menggunakan paket tour Jogja. Tambahan biaya parkir yang harus dibayar untuk mobil Rp. 5000, sepeda motor Rp. 2000, dan busa Rp. 15.000. Kamu bisa membayar parkir sesuai dengan jenis kendaraan yang dibawa. Paket Wisata Jogja Museum.