Harga Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam

Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam

Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam. Magneto Holidays hadir sebagai solusi perjalanan dan liburan kamu bersama orang-orang tersayang. Kamu bisa mengajak pasangan, sahabat, keluarga, rekan kerja, hingga kolega bisnis kamu. Kami pastikan liburan kamu bersama Magneto Holidays menjadi liburan yang seru, berkesan, dan pastinya menyenangkan. Kamu tidak perlu pusing mengatur liburanmu sendiri, kami urus semuanya untukmu. Tinggal terima beres, kami berikan rekomendasi dan pilihan terbaik. Wisata di semarang akhir-akhir ini begitu banyak perbaruan, banyak objek wisata baru yang dibangun demi meningkatkan pendapatan pemasukan daerah dari sektor pariwisata. Saai ini wisata di Semarang tidak kalah menarik dibandingkan dengan tentangganya yakni Solo juga Jogjakarta. Anda pasti pernah mendengar atau bahkan mengunjungi Kota Tua Semarang ataupun Lawang Sewu, akan tetapi di Semarang sendiri bukan hanya dua objek itu yang menarik sebagai tempat wisata. Banyak sekali tempat yang wajib kalian explore selagi datang ke Semarang.

Semarang yang juga dikenal sebagai Kota Atlas ini. Suasananya yang nyaman dengan udara yang segara membuat para wisatawan betah dan memasukkan Semarang sebagai daerah yang setiap tahun wajib mereka kunjungi, terbukti dengan semakin banyaknya perusahaan yang menyediakan jasa paket liburan wisata di Kota Semarang ini. Maka dari itu, pekernalkan kami Magneto Holidays sebagai perusahaan yang siap membantu rencana liburan Anda di Semarang untuk kami wujudkan secara nyata dengan paket-paket pilihan yang sudah kami sediakan. Berbagai macam pilihan paket tersebut kami sediakan sebagai tanggung jawab kami yang menjadi penyedia paket wisata terbaik, terlengkap juga terjangkau yang ada di Indonesia terutama Kota Semarang, salah satunya Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam. Selain itu kami juga menyediakan Paket Wisata Semarang 1 Hari.

Daftar Destinasi Wisata Semarang yang Sedang Hits

Umbul Sidomukti

Kawasan wisata alam yang sangat populer karena pemandangan yang ditawarkan. Bagaimana tidak, sumber mata air yang digunakan untuk renang ini berada di ketinggian 1200 mdpl. Ditambah lagi dari jauh terlihat beberapa puncak pegunungan yakni Gunung Ungaran, Merbabu, Andong Muria, Telomoyo, hingga Gunung Lawu. Pemandangan Rawa pening dan koto yang ada di bawah nya pun semakin memperindah suasana di Umbul Sidomukti. Selain pemandangan nya, udara dan air umbul yang segar juga akan membuat Anda santai dan refresh kembali.

Lawang Sewu

Berada di tengah kota Semarang, gedung ini dulunya merupakan kantor pusat perkeretaapian di Semarang pada zaman Belanda. Namun di masa pendudukan Jepang, gedung ini sempat menjadi penjara sebelum akhirnya kosong. Setelah mengalami pemugaran, bangunan dengan gaya arsitektur Belanda ini menjadi ikon pariwisata Semarang. Ciri khas paling utama bangunan ini adalah jumlah pintu yang begitu banyak sehingga dinamai Lawang Sewu, atau pintu seribu.

Kota Lama

Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam

Selain Lawang Sewu, bangunan peninggalan masa Belanda juga bisa ditemukan di Kota Lama. Bangunan berusia lebih dari 200 tahun ini masih banyak yang berdiri kokoh bahkan tetap difungsikan hingga sekarang. Saat Anda tiba disini suasana tempo dulu akan sangat terasa. Mulai dari jalanan yang disusun menggunakan batu hingga gedung-gedung dan jembatan lama masih bisa Anda temukan di Kota Lama.

Candi Gedong Songo

Candi Gedong Songo merupakan salah satu candi tertinggi di Indonesia. Berada di ketinggian 1200 mdpl, candi ini menawarkan pemandangan pegunungan yang epik. Nama Gedong Songo sendiri berarti 9 bangunan. Dimana sekitar kawasan ini ditemukan 9 bangunan candi yang saling berdekatan. Corak bangunan Candi nya pun mirip dengan Candi Ijo yang ada di Jogja.

Kuil Sam Poo Kong

Ingin berfoto dengan suasana di negeri tirai bambu Cina? Anda bisa datang ke Klenteng Sam Poo Kong. Kelenteng ini dibangun oleh Wang Jing Hong juru mudi kapal Laksamana Cheng Ho untuk menghormati atasannya tersebut. Dibangun dengan perpaduan budaya Jawa dan Tionghoa membuat bangunan klenteng menjadi sangat unik. Anda bisa berfoto sambil menyewa baju kekaisaran dan berpose di sekitar klenteng. Hingga saat ini bangunan klenteng masih aktif digunakan untuk beribadah warga tionghoa. Klenteng Sam Poo Kong bisa menjadi tujuan wisata unik yang bisa Anda kunjungi.

Dusun Semilir Bawen

Salah satu tempat wisata baru di Semarang yang sangat booming adalah Dusun Semilir Bawen. Dusun ini mengusung tema Eco Park yang memadukan konsep modern art. Berbagai arsitektur menarik serta instalasi seni yang terpasang di area dusun semilir menjadikan tempat ini begitu instagramable.

Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam

Destinasi Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam

Day 1 :
1. Dusun Semilir
2. Umbul Sidomukti
3. Candi Gedong Songo
4. Sam Poo Koong

Day 2 :
1. Lawang Sewu
2. Kota Lama
3. Gereja Blenduk

Rundown Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam

Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam

Hari Pertama

  • Destinasi pertama Dusun Semilir, banyak wahana menarik dan seru yang bisa dinikmati, konsep spot foto yang instagenic
  • Destinasi kedua Umbul Sidomukti, suguhan pemandangan perbukitan dilengkapi dengan spot foto berada ditepi kolam renang. Selain kolam renang terdapat wahana pacu adrenaline
  • Destinasi terakhir Candi Gedong Songo, udara yang sejuk dan Candi yang berada dibawah lereng Gunung Ungaran membuat Candi Gedong Songo terlihat asri dan alami. Terdapat juga pemandian air panas.

Hari Kedua

  • Destinasi pertama Lawang Sewu, Lawang sewu terkenal denga bangunan seribu pintu, banyak sejarah yang dapat kita temui, banguan dengan arsitektur ala colonial Belanda tempo dulu menjadikan banguan ini terlihat megah.
  • Destinasi kedua Sam Poo Kong, Sam Poo Kong tidak hanya menjadi tempat ibadah namun telah dibuka untuk umum. Bangunan berwarna merah dan arsitektur China menjadi daya tarik tersendiri untuk wisatawan.
  • Destinasi ketiga Kota Lama, memiliki julukan Little Netherland karena banyak bangunan yang masih kental dengan arsitektur Eropa tempo dulu. Banyak titik area yang bisa untuk berfoto menjadi instagenic.
  • Destinasi terakhir Gereja Bleduk, Gereja yang terdapat di kawasan Kota Lama, banguann yang mengadopsi arsitektur Eropa klasik yang membuat gereja ini menjadi megah dan menonjol diantara bangunan lainnya.

Fasilitas Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam

Includes

  1. Transportasi All In (BBM+Parkir+Mobil AC)
  2. Profesional Driver merangkap TL
  3. Makan Sesuai dengan Program 4kali (breakfast Hotel)
  4. Air Mineral 1 botol/orang/hari
  5. Tiket Masuk Obyek Wisata
  6. Hotel
  7. Meet Point Bandara/Stasiun/ Terminal/Hotel Kota Semarang

Excludes

  1. Biaya Pengeluaran Pribadi
  2. Tiket Transport dari Kota Asal ke Semarang PP
  3. Spot Foto Berbayar
  4. Biaya tambahan untuk highseason
  5. Tipping
  6. Biaya Laundry

Harga Paket Wisata Semarang 2 Hari 1 Malam

Jumlah Peserta Hotel bintang 3
 2 Pax Rp. 1.723.000 /Orang
 3 Pax Rp. 1.627.000 /Orang
 4 – 5 Pax Rp. 1.516.000 /Orang
 6 – 7 Pax Rp. 1.447.000 /Orang
 8 – 11 Pax Rp. 1.325.000 /Orang
 12 – 15 Pax Rp. 1.211.000 /Orang
 16 – 17 Pax Rp. 1.142.000 /Orang

Magneto Holidays: Penyedia Paket Wisata Semarang 2H1M

Mengemudikan kendaraan dan senantiasa mengecek navigasi tentunya bisa menjadi hal merepotkan untuk dilakukan, terlebih jika waktu jalan-jalan kamu di kota Semarang begitu singkat. Untungnya, melalui Magneto Holidays kondisi tersebut bisa dihindari secara total. Toh sudah ada supir dan tour guide yang siap menemani kamu ke tempat-tempat terbaik yang sudah tertera di tempat kami. Paket kami sangatlah komplit sehingga kamu pun bisa memilih jenis tempat yang selalu kamu impikan untuk dipijak. Dimulai dari bersantai selama di perjalanan bersama keluarga atau teman, hingga menikmati pemandangan di dalam mobil, setiap detik dari liburan kamu di kota Semarang akan dihabiskan dengan kebahagiaan dan perasaan senang.

Rencana Perjalanan Tour Semarang 2 Hari 1 Malam Sudah Teruji Oleh Tim Berpengalaman

Entah itu berlibur di luar maupun dalam negeri, semuanya bisa dilakukan secara lancar jika kamu memilih tim pemandu wisata yang berpengalaman di bidangnya. Magneto Holidays sendiri sudah melakukan tes berulang-ulang mengenai itinerary yang akan kamu datangi, dan mencari rute terbaik agar lebih menghemat waktu saat di perjalanan. Alhasil, kamu pun bisa mendatangi berbagai macam tempat hanya dalam waktu singat saja. Semakin sebentar waktu di perjalanan, maka semakin memberikan banyak waktu pula untuk bersantai di tempat-tempat yang telah kami tentukan. Magneto Holidays sudah menjadi operator tur perjalanan yang terbesar dan terlama, sehingga sangat ahli dalam menentukan perjalanan baik secara perorangan maupun kelompok. Dengan begitu, jenis-jenis paket yang disediakan pun dibuat berdasarkan riset terhadap kebutuhan masyarakat akan minatnya terhadap kota Semarang.

Bertamasya di kota Semarang akan terasa sangat efisien bersama Magneto Holidays. Kamu bisa menikmati berbagai macam pemandangan dari dalam mobil tanpa harus capek-capek melihat jalanan, toh sudah ada supir yang menggantikan tugas kamu tersebut. Tapi keuntungan terbesar yang bisa kamu nikmati dari paket wisata Semarang 2D1N di Magneto Holidays adalah semua fitur dan fasilitas yang kamu dapatkan sudah termasuk biaya di awal-awal pembayaran. Nah jadi, jika kamu memutuskan untuk memilih paket wisata Semarang di Magneto Holidays, maka kamu pun bisa mendapatkan semua keuntungan yang ditawarkan, dimulai dari makan sesuai program hingga tiket masuk ke objek wisata tertentu. Seperti yang kita tahu, ada kalanya sebelum masuk ke dalam area wisata tertentu haruslah antri untuk membeli tiket. Ingat, antri pastinya menghabiskan banyak waktu. Tapi melalui Magneto Holidays, kamu akan terhindar dari antrian saat membeli tiket, sehingga akan ada banyak waktu yang bisa kamu gunakan untuk bermain.

Keunggulan Agen Tour Jogja Magneto Holidays

  • Paket tour Jogja yang lengkap dan fleksibel.
  • Tim yang berpengalaman dan profesional.
  • Layanan personalisasi untuk setiap pelanggan.
  • Harga paket wisata Jogja yang kompetitif dan terjangkau.
  • Komitmen pada kepuasan dan keselamatan pelanggan.

Kadin Prov Jabar

You may also like...